Senin, 26 Maret 2012

Event : Ini Tempat Asyik Rekomendasiku (Diperpanjang hingga 15 April)


Event : Ini Tempat Asyik Rekomendasiku (Diperpanjang hingga 15 April)



Menyambut buku ke-5 KPS “A Memorable Journey”. Untuk event"Ini… Rekomendasiku” bulan ini mengambil tajuk : “Ini Tempat Asyik Rekomendasiku”

Ketentuannya :
*Tuliskan Tempat Asyik Rekomendasi Sahabat. Boleh tempat wisata, kota, desa, pegunungan,  dll, yang penting asyik menurut sahabat sekalian. Deskripsikan tempat itu maksimal 200 kata. Boleh juga disertakan alamat (lokasi) tempat tersebut.
 *Posting tulisan itu di catatan masing-masing dengan men-tag minimal 10 orang.  Selanjutnya tautkan link catatannya di dinding Grup KPS (Komunitas Pena Santri) atau kalau tidak bagikan di dinding grup KPS.
*Cantumkan info event ini di bawah deskripsi tempat asyik sahabat. Jangan lupa sertakan foto cover Buku “A Memorable Journey”, kalau ada juga sertakan foto tempat asyik tersebut.
*Paling lambat 15 April 2012 pukul 23.59

Contoh
Ini Tempat Asyik Rekomendasiku
*Pantai Pangandaran, Ciamis, Jawa Barat.
– Wuih, pantainya mantap. Sore hari kita bisa menatap matahari tenggelam, cahayanya keperakan berlatar langit jingga. Semilir sepoi angin lembut.

-Sekali lagi, posting di catatan masing-masing, tautkan link-nya dinding Grup KPS, bukan di akun fb.

1 Peserta “Ini tempat Asyik Rekomendasiku” dengan deskripsi terbaik ke-1 berhak mendapatkan 1 Eksemplar Buku A Memorable Journey dan souvenir menarik.
2 Peserta “Ini tempat Asyik Rekomendasiku” dengan deskripsi terbaik ke 2 dan 3 mendapatkan  masing-masing 1 Eksemplar Buku karya Yanelis Prasenja.

#Event ini disponsori oleh Hamasah Komunitas, so setiap peserta diharapkan berteman dengan FB Hamasah Komunitas, ini link-nya : http://www.facebook.com/profile.php?id=100002738965687
Juga didukung oleh mas Yanelis Prasenja (penulis buku Pay A bag dan Senja), ini link Fb beliau : http://www.facebook.com/yanelis.prasenja *Blog http://yanelis.wordpress.com

#Yang peduli dan berkenan, silakan Share.

Salam Pena.
PJ Event : Asfahul Mukhib

********
Ini dia Up Date Pesertanya :

1. Abu Hassan AbdurRahman - Pantai Baron
2. AD Rusmianto - Ketep Pass
3. Annisa Ramadona - Al Quran Al Akbar
4. Radindra Rahman - Tanah Lot, Bali
5. Tha Artha -  Banyu Biru
6. AD Rusmianto - Karang Tawulan, Eksotisnya Pantai Selatan
7. Harry Gunawan - Krui, Lampung Barat
8. Endang Ssn - Kadu Suluh, Galaksi Langit Terindah
9. Yuliza Sachira - Pesona Danau Laut Tawar, Takengon-NAD
10. Chinglai Li - ULUWATU, Bali 
 11. Rieanthii Thii Thii - Garuda Wisnu Kencana (GWK)
***

Judul : A Memorable Journey

Penulis : Syifa Enwa,Okti Li , Nenny Makmun ,dkkEditor : Ika SafitriDesain isi : Akh taufiqISBN : 978-602-19044-4-2Penerbit : Dar-InsyirahHarga : Rp.35.000;-

Siapa sih yang tidak pernah melakukan perjalanan? Tentunya kita semua pernah melakukan sebuah perjalanan. Entah perjalanan dalam rangka pekerjaan, silaturahim, menuntut ilmu, atau hanya sekedar refreshing untuk membuang kepenatan yang ada. Yang jelas, dalam sebuah perjalanan terkadang tersimpan sebuah pengalaman yang seru, unik, dan menarik. Pengalaman itu tentunya sangat berkesan, sehingga tidak mudah untuk dilupakan.

Dalam sebuah perjalanan pula, seringkali seseorang belajar hal baru yang didapatkan. Terkadang, sebuah inspirasi pun juga ditemukan saat dalam perjalanan. Menyusuri keindahan dan keelokan bumi Allah, sungguh merupakan sebuah kenikmatan dari-Nya.

Buku ini berisi kumpulan kisah catatan perjalanan dari berbagai tempat. Mulai dari kisah petualangan yang menyenangkan, perjalanan yang menyedihkan, sampai kisah yang menegangkan, ada di sini. Pembaca seolah terlibat langsung dalam perjalanan tersebut, yang mungkin belum pernah dialaminya. Tentunya, semua cerita yang disuguhkan sarat dengan makna dan banyak hikmah yang dapat dipetik dari sana, sehingga dapat menjadikan jiwa penuh warna. Selamat membaca.
Nb : Insya Allah terbit tanggal 10 April 2012. harga 35.000 (belum termasuk ongkir) Jika membeli di tanggal 1-9 april. harganya 30.000 . berhubung kontributor mnta diskon, khusus kontributor harganya 25.000 (beli 4 gratis ongkir untuk pulau jawa.dengan syarat men-tag 20 teman dan ganti Profil mu dengan AmJ selama 4 hari . gampang kan?) pemesanan bisa via Inbox atau SMS ke 085733520180 (mas taufiq)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar